Aug 27, 2012

Legal Pakai Search Engine Creative Commons

Legal Pakai Search Engine Creative Commons


Yang legal? Yah, bagi yang ingin mencari dengan gratis gambar-gambar, video, musik dan sejenisnya yang benar-benar legal dan berlisensi Creative Commons (CC) sohib bisa mencari melalui search engine milik Creative Commons.

search engine creative commons

Apa yang bisa dicari? Seperti saya sebut di atas, segala jenis gambar, video, musik, dan media-media sejenisnya dapat dicari. Search engine ini menyediakan sumber pencarian: Europeana, Flickr, Fotopedia, Google, Google Images, Jamendo, Open Clip Art Library, SpinXpress, Wikimedia Commons, Youtube, Pixabay, dan ccMixter.

Sebelum mencari alangkah baiknya harus tahu "Apa yang akan kita lakukan terhadap objek yang berhasil dicari tersebut?" Karena di bawah form pencarian ada pilihan I want something that I can... (Saya ingin sesuatu yang saya bisa ...), bila sohib ingin menggunakan objek yang dicari untuk tujuan komersial maka sohib harus men-check "use for commercial purposes", dan jika sohib ingin memodifikasi objek pencarian, check pada "modify, adapt, or build upon".

lisensi license creative commons
Tapi jangan lupa, lisensi CC juga memberikan syarat-syarat tertentu agar sohib mendapat ijin untuk mengambil objek pencarian yang berlisensi CC. Baca lisensi CC lebih lanjut, yang bahasa Indonesia ada di CreativeCommons.or.id atau berbagai simbol lisensi di halaman awal Creative Commons Indonesia.
Share This

No comments:

Post a Comment

Terimakasih sudah memberikan komentar! :)

Tentang Kami

www.Rafeyu.info lebih banyak membahas tentang dunia Teknologi Informasi dan Komunikasi. Baca lebih banyak


Didukung:

Komentar Terakhir

Seputar Linux

Distributed By Free Blogger Templates | Designed By Seo Blogger Templates