Anda geregetan dengan jejaring sosial yang hanya berisi keluhan, umpatan, galau, dan status remeh yang lainnya? Ini dia 3 jejaring sosial yang saya jamin tidak ada satupun berisi status-status remeh seperti yang saya sebutkan di atas.
Pertama, jejaring sosial LinkedIn. Kenapa LinkedIn? Karena jejaring ini disebut sebagai Professional Social Network (jejaring sosial profesional). Sebutan ini bukan karangan saya sendiri tetapi bisa dilihat pada bagian title situs LinkedIn.com, yaitu World's Largest Professional Network.
Di tempat ini kita dituntut untuk melakukan branding diri secara profesional, atau bisa disebut pamer pengalaman dan kemampuan. Misalnya dalam akun LinkedIn kita diberi tempat tersendiri untuk menuliskan pengalaman, kemampuan (skill), sedang bekerja di mana / pernah bekerja di mana, di pekerjaan itu kita sebagai apa, dan sejenisnya. Oleh karena itu 'teman' di LinkedIn disebut Connection (koneksi).
Tidak hanya itu, di jejaring sosial ini kita diperbolehkan meng-upgrade akun. Secara default setelah mendaftarkan diri di LinkedIn, tipe akun kita adalah tipe basic di mana tipe ini memiliki fitur yang sangat terbatas dan tentu saja gratis. Tipe basic berbeda dengan tipe akun lainnya seperti Business, Business Plus, dan Executive. Setiap tipe selain tipe basic tersebut kita dituntut membayar $19.95 per bulan hingga $99.95 per bulan, ini sebanding dengan fitur yang disediakan.
Kedua, jejaring sosial App.Net. Jejaring sosial ini mirip dengan Twitter, namun kita sebagai pengguna sekalipun tidak akan mendapatkan postingan berupa iklan layaknya Promoted Tweet di Twitter.
App.Net ditujukan untuk yang suka update status seperti di Twitter, tapi mengutamakan hal yang benar-benar bertujuan untuk berbagi dan privasi. Karena menurut pengembang App.Net, Twitter hanya merupakan media periklanan yang dibungkus dengan tema jejaring sosial.
Tahun kemarin untuk mendaftar akun App.Net perlu membayar $5/bulan (untuk paket paling murah), dan gratis bagi yang mendaftar melalui undangan dari akun yang sudah terdaftar. Sedangkan tahun ini App.Net berani mengambil keputusan bahwa bagi yang ingin mendaftar dituntut biaya $0, alias gratis dari awal.
Ketiga, jejaring asal Indonesia: Mindtalk. Mengapa saya masukkan Mindtalk? Karena, Mindtalk adalah jejaring sosial berbasis interest atau ketertarikan. Mungkin juga bisa saya sebut sebagai jejaring sosial berbasis konten. Di mana di situ kita melihat konten-konten yang menarik sesuai dengan diri kita, sangat aneh bila ada akun di Mindtalk yang suka mengeluh dan umpatan. Apakah perlu dibuat interest #Mengeluh atau #Umpatan di Mindtalk? Saya rasa tidak akan ada orang yang masuk ke interest ini.
Mindtalk mengingatkan saya pada Reddit. Di Reddit kita bisa bertanya, membuat halaman diskusi, berbagi link, dan sebagainya. Hal seperti ini bisa saya temui di Mindtalk. Namun ada perbedaan dasar antara Reddit dan Mindtalk. Di Reddit kita hanya bisa berbagi konten, tetapi di Mindtalk kita bisa menulis status (layaknya di Facebook), dan tampilan Mindtalk pun lebih menarik.
Kesimpulannya, silakan masuk ke jejaring apa saja dan gunakanlah sepositif mungkin.



No comments:
Post a Comment
Terimakasih sudah memberikan komentar! :)